Sabtu, 27/3/2021. Kepengurusan IMADE (ikatan mahasiswa dewata) Resmi Dilantik dengan turunnya SK dari Pengurus Wilayah (PW) Pergunu Bali. Bapak Ustad Mohammad Sahlan, S.Ag selaku ADMIN SMART CARD PERGUNU BALI dan Wakil Ketua 2 PW. PERGUNU Bali melantik pengurus yang disaksikan langsung oleh PW, PC dan PAC yang ikut hadir dalam Acara pelantikan tersebut. Pelantikan ini Bertempat di Masjid Institut KH. Abdul Chalim Pacet, Mojokerto.
Pelantikan ini dalam rangka rihlah (Silaturahmi) Pergunu Kepada Mahasantri yang ada di IKHAC pacet, Mojokerto. Yang bertugas dalam acara tersebut adalah Nur Qomariah sebagai (MC) dan Faisal sebagai ( pembaca ayat suci Alquran ). Kemudian di lanjutkan dengan Pembacaan SK kepengurusan IMADE oleh Ibu Siti Aminah selaku bendahara PW Pergunu Bali.
Selanjutnya motivasi kepada Mahasantri oleh perwakilan dewan penasehat pergunu bali bapak KH. Maksum Amin. Beliau banyak memberikan pesan penting untuk membangkitkan semangat bagi Mahasantri Bali yang menuntut ilmu di Institut KH. Abdul Chalim "Kalian harus menghabiskan ilmu ilmu di sini sampai tidak tersisa, karena setelah balik ke bali kalian bisa langsung di pakai (bermanfaat)."
Dengan turunnya SK Ini, IMADE resmi menjadi sebuah Organisasi daerah di bawah naungan PW Pergunu Bali. Tiga Tahun Sebelumnya IMADE Mojokerto merupakan Organisasi yang masih Paguyuban. Tujuan dilantiknya Kepengurusan IMADE ini agar dapat membantu pergunu dalam menjalankan tugasnya sebagai penyampai informasi Mahasantri yang berasal dari Bali di Institut KH. Abdul Chalim.
Penulis : Tabrani PAC Pergunu Gerokgak
0 Komentar