Safari Ramadan Pergunu Bali: Berbagi Berkah untuk Guru, Dhuafa, dan Anak Yatim

Denpasar, 9 Maret 2025 – Pimpinan Wilayah (PW) Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu) Provinsi Bali menggelar kegiatan Safari Ramadhan dengan tema "Semangat Berbagi dan Merengkuh Keberkahan di Bulan yang Mulia." dengan agenda utama yaitu pemberian santunan dan tali kasih. Acara ini berlangsung di MTs Miftahul Ulum, Denpasar, dan dihadiri oleh jajaran pengurus PW Pergunu Bali, perwakilan PC Pergunu dari Kabupaten Tabanan, Denpasar, dan Badung, serta Staf Ahli Gubernur Bali. Sebagai bagian dari rangkaian kegiatan, PW Pergunu Bali menyalurkan 30 paket santunan dan tali kasih kepada penerima manfaat, yang terdiri dari anak yatim, dhuafa, dan guru yang membutuhkan. Dana santunan ini dihimpun dari sumbangan anggota Pergunu serta dukungan dari para sponsor. Ketua PW Pergunu Provinsi Bali, Drs. KH. Makhfudz, MA., menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung dan berkontribusi dalam penyelenggaraan kegiatan Safari Ramadhan Pergunu Bali. Foto: Simbolis penyera...